Salam satu bahasa!!!
Beberapa hari yang
lalu, rapat MGMP Bahasa Indonesia SMK Samarinda telah digelar. Rapat yang
berlangsung di SMK Negeri 2 Samarinda ini dilaksanakan hari rabu, 31 Agustus
2016. Saat itu, merupakan rapat terbesar
karena dihadiri oleh Bapak dan Ibu guru Bahasa Indonesia sebanyak 75 orang.
Agenda yang dilaksanakan terdiri atas empat bagian, yaitu pembagian
berkas/rapor UKG yang di dalamnya memuat nilai guru saat mengikuti UKG tahun
2015. Selain itu sosialisasi web Guru Pembelajar dan pembagian userID dan password untuk bisa mengakses ke web tersebut. Kemudian sosialisasi
dari tim Instruktur Nasional (IN) berkaitan dengan tindak lanjut UKG 2015 dan
pembagian modul berupa soft file untuk
dipelajari oleh guru-guru yang nilainya belum memenuhi standar. Agenda yang
terakhir yaitu sharing perangkat
mengajar baik kurikulum 2013 maupun KTSP.
Rapat kali ini sangat
penting dan bermanfaat bagi kita semua. Semoga rapat selanjutnya dapat menambah
wawasan dan ilmu bagi guru bahasa Indonesia dan pecinta bahasa Indonesia.
Akhir kata,
Makan rebung dan soto
banjar
suap yang asyik jangan
gemetar
Mari gabung di Guru
Pembelajar
Agar pendidik semakin
cerdas dan pintar
Dokumentasi:









